Selasa, 23 April 2013

Ruas SJN Hijrah Rusak Parah

Sumbawa Besar, SE
Ruas jalan Negara Hijrah kecamatan Lape dikeluhkan oleh masyarakat desa Hijrah. Pasalnya, jalan sepanjang 3 kilo meter  yang menjadi transportasi masyarakat desa Hijrah rusak parah.
Hamsih, Kepala Desa Hijrah pada wartawan memberakan hal tersebut.
Menurutnya, SJN Hijrah sepanjang 3 KM tersebut sejak desa Hijrah 13 tahun lalu menjadi desa defenitif baru satu kilo yang dikerjakan oleh pemerintah daerah.
“Dari 3 kilo SJN itu baru satu kilo saja di aspal dan kondisi jalan yang satu kilo tersebut sudah parah,” ungkapnya.
Kondisi tersebut, lanjutnya, masyarakat desa kesulitan dalam melakukan proses aktifitas ekonomi  khususnya pada saat pergi ke Pasar dan menjual hasil panennya.
“Yang paling parah anak-anak sekolah sedikit terganggu dengan kondisi jalan tersebut apa lagi musim hujan becek,” jelasnya. Untuk itu diharapkan pada pemerintah daerah untuk memberikan perhatian khususnya disektor tranportasi jalan bagi masyarakat desa Hijrah.
“Niat kami pisah dari desa induk tidak lain adalah untuk mendapatkan pembangunan yang merata dari pemerintah akan tetapi sebaliknya yang kami dapat. Saya harap pemerintah daerah memberikan perhatian khusus soal infrastruktur jalan,” pintanya. (usl)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar